Inilah Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile, Lengkap!

Inilah Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile, Lengkap!

Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile- Chile merupakan sebuah negara yang berada di Benua Amerika. Negara ini terletak di bagian tenggara Amerika Serikat dan ibu kota juga pusat pemerintahannya berada di Kota Santiago.

Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile
Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile-Mister Exportir

Chile memiliki luas wilayah sebesar 756.102 hm2 dengan jumlah penduduk sekitar 17.789.267 jiwa. Mayoritas penduduknya adalah etnis kulit putih dan non-pribumi yaitu sekitar 88,9%. Penduduk aslinya yaitu Mapuche dan Aymara yang masing-masing berjumlah sekitar 9,1% dan 0,7% dari keseluruhan jumlah penduduknya.

Dalam pemerintahannya, Chile menjalin hubungan kerjasama dengan Indonesia. Hubungan kerjasama antara keduanya dilakukan dalam berbagai bidang. Nah, pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai komoditi Indonesia yang biasa diekspor ke Chile. Agar mendapatkan informasi yang jelas dan akurat, yuk sama-sama kita cek apa saja yang akan ada di pembahasan mengenai ekspor ke Chile.

Hubungan Kerjasama Indonesia-Chile

Chile merupakan salah satu negara yang telah menjalin hubungan diplomatik dengan Indonesia selama kurang lebih 50 tahun. Kedutaan Indonesia di Santiago berdiri sejak tahun 1991. Berikut ini merupakan bidang-bidang kerjasama yang dijalin oleh Indonesia dengan Chile.

Bidang Ekonomi

Indonesia merupakan satu negara eksportir yang mengekspor produk-produknya ke negara Chile. Rencananya, Kementrian Perdagangan Republik Indonesia memproyeksikan pertumbuhan ekspor ke Chile bisa mencapai angka 200% hingga akhir tahun.

Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile
Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile-Mister Exportir

Perekonomian negara Chile berorientasi pada pasar. Hal ini dapat dilihat dari tingginya nilai perdagangan luar negerinya. Dari hal tersebut, Chile adalah negara yang bergantung banyak pada perdagangan luar negeri.

Indonesia merupakan negara yang berperan bagi Chile. Hal ini dikarenakan Indonesia adalah negara di ASEAN yang terdiri dari 245 juta penduduk. Bagi Chile, Indonesia merupakan pintu masuk ke negara-negara ASEAN. Pada Desember 2017, Menteri Perdagangan RI dan Menteri Luar Negeri Chile melakukan penandatanagnan IC-CEPA yang dicetuskan sejak 2014.

Bidang Sosial Budaya

Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile
Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile-Mister Exportir

Hubungan kerja sama Indonesia dan Chile di bidang social budaya mencakup penerangan, seni, dan kebudayaan serta pendidikan yang dilakukan antara lain people-to-people contacts, interaksi media, pertukaran dan pagelaran budaya yang dilakukan dengan baik di antara keduanya.

Bidang Politik

Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile
Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile-Mister Exportir

Indonesia dan Chile menganut sikap tidak mencampuri urusan politik dalam negeri masing-masing. Selain itu, keduanya pun menghormati kedaulatan sebuah negara dan menjaga hubungan kerjasama bilateral yang saling menguntungkan. Kedua negara tersebut memiliki kepentingan yang sama dalam mempromosikan HAM, kerjasama ekonomi, dan demokrasi. Indonesia-Chile juga aktif dalam memperjuangkan kepentingan negara-negara berkembang di forum internasional.

Komoditi Indonesia yang Biasa Diekspor ke Chile, Lengkap!

Setelah dibahas mengenai bidang-bidang yang melibatkan kerjasama antara Indonesia dan Chile, di bawah ini adalah beberapa komoditi ekspor Indonesia yang biasa diekspor ke Chile:

  • Kendaraan bermotor
  • Minyak kelapa sawit
  • Alas kaki (sepatu kulit)
  • Karet
  • Urea
  • Alas kaki olah raga
  • Barang elektronik
  • Minyak asam
  • Lemak nabati
  • Kayu lapis
  • Mesin kantor

Data terakhir Kemendag (2018), neraca perdagangan Indonesia terhadap Chile yaitu sekitar USD 43.922.9. sedangkan nilai ekspornya sebesar USD 159.027.9 sedikit lebih besar dibandingkan dengan tahun sebelumnya yaitu sebesar USD 158.528.6.

Nah, demikianlah pembahasan mengenai komoditi ekspor Indonesia yang biasa diekspor ke Chile. Dari pemaparan di atas dapat disimpulkan bahwa Indonesia dan Chile tidak hanya bekerjasama dengan baik di bidang ekonomi saja, tetapi juga di bidang sosial budaya dan bidnag politik.

Hal ini merupakan kesempatan yang baik bagi Indonesia untuk mengembangkan kiprah perdagangannya. Semoga pembahasan artikel kali ini bermanfaat bagi kita semua. Salam Mister Exportir!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

FAST RESPONSE

Mister Exportir adalah brand resmi dari PT Triton Nusantara Tangguh. Membantu para eksportir mengirimkan barang mereka ke Mancanegara.

CONTACT US

18 Office Park 10th A Floor TB Simatupang Street No. 18, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

+62-8128-8361-396

Copyright © 2017 Misterexportir