10+ Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur yang Wajib Anda Ketahui!

10+ Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur yang Wajib Anda Ketahui!

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur – Ekspor merupakan suatu kegiatan mengirimkan barang atupun produk ke luar negeri. Produk yang dikirim ini sangat beragam, tergantung pada tujuan dan hal yang dibutuhkan oleh konsumen. Untuk melakukan kegiatan ini, biasanya diberlakukan peraturan-peraturan tertentu agar adanya ketertiban. Selain itu, produk yang akan dikirim juga harus memiliki standar internasional yang memadai.

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur
Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur

Berbicara mengenai kegiatan ekspor, semua negara di dunia selalu berlomba-lomba untuk hal ini. Salah satu negara tersebut adalah Indonesia. Indonesia ini memiliki banyak sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan yang tersebar di seluruh wilayahnya. Pada kesempatan kali ini, walayah Indonesia yang akan dibahas adalah Jawa Timur.

Jawa Timur ini merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang memiliki sumber daya alam yang melimpah ruah. Sumber daya alamnya mulai dari pertanian hingga perikanan. Semua sumber daya alamnya dapat dimanfaatkan untuk segala sektor di bidang kehidupan. Hal tersebut inilah yang menjadi alasan mengapa Jawa Timur menjadi salah satu wilayah yang memiliki komoditas ekspor di Indonesia.

Lalu, produk apakah yang menjadi komoditas ekspor Jawa Timur? Simak pemaparannya di bawah ini.

APA SAJA YANG ADA DI JAWA TIMUR?

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur
Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur

Tidak semua masyarakan Indonesia mengenal semua wilayah yang terletak di Indonesia. Kebanyakan dari mereka hanya mengetahui nama-nama provinsinya tanpa mengetahui potensi yang dimiliki wilayah tersebut. Sebelum mengetahui komoditas ekspor Indonesia wilayah Jawa Timur, alangkah lebih baik bagi kita untuk mengetahui apa saja hal-hal yang ada di Jawa Tmur yang bisa dijadikan sebagai produk ekspor.

1. PERTANIAN

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur
Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur

Di Jawa Timur sendiri, lahan pertanian yang paling menyumbang dalam kegiatan ekspor ini adalah wilayah Pacitan. Sumber daya alam yang terkenal dari daerah ini adalah padi, biji cokelat, dan biji kopi. hal inilah yang membuat potensi ekspor di Jawa Timur terbilang sukses.

2. PERTAMBANGAN

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur
Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur

Tak disangka, ternyata selain berpotensi di bidang pertanian, Jawa Timur ini memiliki sumber daya alam pertambangan yang menjanjikan. Daerah yang terkenal dengan soal pertambangan ini adalah hampir setiap daerah di Jawa Timur. Namun, yang paling sering dijumpainya adalah batu gamping. Batu gamping ini bisa dipakai untuk membuat suatu bangunan, misalnya saja bisa digunakan untuk batu bangunan, industri kaca, dan industri kaca.

3. PETERNAKAN

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur
Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur

Peternakan merupakan ciri khas dari Kabupaten Tuban dan Kabupaten Bojonegoro. Ternak kambing dan domba adalah yang paling sering dijumpai. Hasil-hasil ternak inilah yang nantinya akan diekspor ke luar Indonesia. Selain itu, hal tersebut inilah yang menjadikan Jawa Timur memiliki potensi besar dalam pasar Internasional.

4. PERKEBUNAN

Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur
Komoditas Ekspor Indonesia Wilayah Jawa Timur

Di bidang perkebunan sendiri, Jawa Timur unggul dalam tanaman tebunya. Terbutkti dalam riset wilayah pada tahun 2017, tanaman tebu diekspor dalam jumlah 1.010.447 ton. Hal tersebut telah membuktikan bahwa wilayah Jawa Timur ini mampu bersaing dengan daerah luar Indonesia dan memiliki potensi besar dalam pasar internasional.

10+ KOMODITAS EKSPOR INDONESIA WILAYAH JAWA TIMUR YANG WAJIB ANDA KETAHUI!

Setelah mengetahui pemaparan apa saja yang ada di Jawa Timur, pasti sahabat penasaran mengenai produk apa saja yang menjadi komoditas ekspor utama di Jawa Timur. Untuk mengupas tuntas rasa penasaran itu, mari simak pemaparan mengenai komoditas ekspor Indonesia wilayah Jawa Timur di bawah ini:

1. PERHIASAN/PERMATA

Menurut riset daerah yang dilakukan pada tahun 2017, provinsi Jawa Timur memiliki produk perhaiasan/permata yang menjadi produk utama untuk diekspor. Hal ini hampir sama dengan wilayah Jakarta dan Jawa Barat yang produk perhiasannya paling unggul. Dengan volume 1.283.704 ton, produk ini menempati urutan pertama dalam komoditas ekspor di Jawa Timur.

2. LEMAK/MINYAK NABATI

Pada tahun 2017, lemak/minyak nabati ini telah diekspor dalam jumlah 1.699.627.241 ton. Meskipun mengalamai penurunan dibanding tahun 2016, produk ini tetap betengger di posisi kedua dalam komoditas ekspor di Jawa Timur. Banyaknya konsumen yang memakai produk ini adalah karena minyak nabati memiliki banyak sekali manfaat, salah satunya adalah melindungi jantung.

Dari alasan tersebut, dapat disimpulkan bahwa betapa penting produk minyak nabati ini. Oleh karena itu, konsumen di dunia membutuhkan produk ini hingga menjadikannya produk yang diekspor oleh Jawa Timur.

3. KAYU, BARANG DARI KAYU

Kayu merupakan suatu produk yang memiliki banyak sekali manfaat. Produk ini juga memiliki peran utama dalam barang-barang furnitur yang banyak digunakan di kebanyakan rumah. Selain memiliki fungsi yang bermanfaat, kayu dan barang-barang dari kayu pun memiliki nilai estetika tersendiri. Produk-produknya dapat diolah dengan sedemikian rupa hingga menghasilkan produk yang luar biasa.

Bidang perkantoran pun membutuhkan produk ini, sehingga mereka membuat Jawa Timur untuk mengekspor produk ini. Dengan penjualan ekspor sebesar 1.111.771.422 ton, produk ini menempati urutan ketiga. nilai penjualannya pun lebih besar dibandingkan dengan penjualan di tahun 2016 lalu.

4. KERTAS/KARTON

Produk yang memiliki bahan dasar serat pohon (selulosa) ini menempati urutan keempat dalam deret komoditas ekspor Jawa Timur. Berbagai bidang, termasuk pendidikan hingga perkantoran tak pernah bisa melepaskan diri dari produk ini. Keterikatan pada produk ini menyebabkan para konsumen di dunia mengimpornya dari Indonesia, khususnya JawaTimur.

Kertas/karton ini memiliki jumlak ekspor sebesar 897.187.585 ton. Jumlah ini mengalami kenaikan yang sangat pesat dibandingkan dengan tahun 2016 yang hanya sekitar 187.344.188 ton saja. Hal tersebut telah membuktikan bahwa memang kertas/karton ini memiliki peranan yang sangat penting.

5. BAHAN KIMIA ORGANIK

Kehidupan ini tak akan bisa lepas dari suatu hal yang dinamakan bahan kimia organik. Hal ini karena memang bahan kimia organik ini memilki banyak sekali peran dalam kehidupan. Apalagi, yang termasuk ke dalam kimia organik ini adalah beberapa senyawa seperti karbohidrat, protein, dan lemak.

Dari alasan tersebut di atas, para konsumen di pasar internasional ingin membeli bahan kimia organik yang terjamin kualitasnya. Salah satu daerah pengekspor bahan kimia organik ini adalah Jawa Timur. Dalam riset provinsi tahun 2017, Jawa Timur telah mengekspor bahan kimia organik dalam jumlah sebesar 734.216.410 ton dan menempati urutan kelima dalam deretan komoditas ekspor Indonesia wilayah Jawa Timur.

6. IKAN DAN UDANG

Sama halnya dengan Jawa Barat, Jawa Timur ini juga memiliki produk ikan dan udang yang menjadi komoditas ekspornya. Ikan dan udang ini kebanyakan diekspor ke negara Jepang, Tiongkok, dan Amerika Serikat. Produk ini paling banyak diekspor ke negara Amerika Serikat. Pada tahun 2017 sendiri, ikan dan udang ini diekspor dalam julah sebesar 172.692.456 ton, lebih sedikit daripada tahun 2016 yang mengekspor sebesar 744.605.676 ton. Meskipun begitu, ikan dan udang dari Jawa Timur ini tak bisa dipandang sebelah mata karena memang memiliki kualitas yang bagus.

7. TEMBAGA

Produk yang berperan sebagai bahan dasar dari uang dan kawat ini merupakan komoditas ekspor yang dimiliki oleh Jawa Timur. Komoditas ini dominan diekspor ke Malaysia. Dalam riset provinsi tahun 2017, tercatat tembaga ini diekspor dalam jumlah sebesar 200.962.864 ton. Komoditas ini mengalami pengingkatan yang sigifikan dibandingkan dengan tahun 2016 yang hanya mengekspor sebesar 181.139.653 ton saja. Hal ini menunjukkan bahwa setiap tahunnya, komoditas ini selalu dibutuhkan.

8. BAHAN BAKAR MINERAL

Bahan bakar mineral merupakan sumber daya alam yang mngandung hidrokarbon (batu bara, minyak bumi, dan gas alam). Komoditas ini berperan sebagai pnggerak pengembangan industri dan menggantikan kincir angin, tenaga air, dan pmbakaran kayu. Di Jawa Timur, komoditas ini diekspor dalam jumlah sebesar 3.076.150.272 ton dan menempati urutan kedelapan dalam deretan komoditas ekspor Jawa Timur.

9. ALAS KAKI

Sepatu, yang merupakan alas kaki diekspor hingga ke benua Amerika. Jenis sepatu yang diekspor ini biasanya berupa jenis sepatu sport dan kasual. Dalam deretan komoditas Jawa Timur sendiri, alas kaki menempati urutan kesembilan. Jumlah komoditas ini yang diekspor ke luar adalah sebesar 23.307.103 ton.

10. PERABOT, PENERANGAN RUMAH

Perabot, penerangan rumah atau yang biasa disebut furniture ini merupakan salah satu komoditas ekspo di Jawa Timur. Komoditas ini didominasi oleh kayu, dan selanjutnya disusul oleh bahan mebel flanel, dan bahan mebel solid. Dengan jumlah sebesar 128.434.104 ton ini, komoditas furniture menduduki peringkat kesepuluh. Jumlah ini mengalami peningkatan yang sangat pesat dibandingkan dengan komoditas tahun 2016 lalu.

Nah, sahabat, data di atas merupakan pemaparan mengenai komoditas ekspor Indonesia wilayah Jawa Timur. Dari pemaparan di atas, dapat kita simpulkan bahwa ternyata Indonesia itu kaya sekali akan sumber daya alam yang bisa dimanfaatkan demi kelangsungan hidup khalayak umum. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah pengetahuan kita semua.

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

FAST RESPONSE

Mister Exportir adalah brand resmi dari PT Triton Nusantara Tangguh. Membantu para eksportir mengirimkan barang mereka ke Mancanegara.

CONTACT US

18 Office Park 10th A Floor TB Simatupang Street No. 18, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

+62-8128-8361-396

Copyright © 2017 Misterexportir