Jasa Undername Import via Mister Exportir

Jasa Undername Import via Mister Exportir

Sewa Undername Import– Mau impor barang tapi tidak memiliki lisensi dan perizinan yang cukup? Jangan khawatir dan resah berkepanjangan ya guys. Yuk kita baca ulasan Mister exportir berikut ini:

Kegiatan importasi barang secara undername ialah suatu aktivitas memasukkan barang dari luar area kepabaianan Indonesia dengan menggunakan nama atau lisensi perusahaan lain yang telah terdaftar di Direktorat Jenderal Bea Cukai. Perusahaan yang dipinjam tersebut telah memiliki izin resmi untuk melakukan kegiatan impor.

Pada hal berikut ini, perusahaan yang meminjam lisensi perusahaan lain tersebut bertindak sebagai pemberi nama saja (nomination), sedangkan yang melakukan eksekusi adalah perusahaan yang dipinjam lisensinya.

Impor merupakan salah satu kegiatan perdagangan antar negara yang mengharuskan suatu negara tersebut untuk memasukkan barang yang dibutuhkan secara urgent atau non-urgent sekalipun dan kegiatan impor ini juga tidak bisa dilihat dengan sebelah mata. Selain itu, ada beberapa alasan mengapa kita harus meng-impor barang diantaranya adalah :

Kenapa anda harus import?

 

1. Pertumbuhan industri dalam negeri

Indonesia adalah Negara yang memiliki pertumbuhan ekonomi yang cukup tinggi dan signifikan. Selain itu, pertumbuhan industri dalam negeri bagi negara agraris dan maritim ini juga tidak bisa dielakkan.

Pertumbuhan Industri Dalam Negeri- Mister Exportir
Pertumbuhan Industri Dalam Negeri- Mister Exportir

Sebagai Negara yang sedang berkembang, perkembangan pada sektor pabrik dan industri juga tidak akan pernah terpisahkan oleh ruang dan waktu. Serta tidak bisa dipandang sebelah mata bahwa sektor industri didalam negeri masih bergantung kepada produk impor. Sebagai contohnya, mesin-mesin , bahan baku, dll yang dibutuhkan oleh industri-industri tanah air.

 

2. Masyarakat yang masih tergolong konsumtif dan belum mandiri.

Sebagai Negara yang memiliki populasi terpadat ke lima setelah China, India, Amerika serikat, dan Brazil, masyarakat Indonesia juga tidak terlepas dari ketergantungan produk luar negeri baik itu dimulai dari bahan sembako, mainan anak-anak, alat elektronik, permesinan, maupun komoditas jualan lainnya.

Permasalahan Masyarakat yang Masih Konsumtif- Mister Exportir
Permasalahan Masyarakat yang Masih Konsumtif- Mister Exportir

Masyarakat tanah air kini masih tergolong konsumtif. Ketidak-mandirian masyarakat juga akan berdampak buruk untuk jangka panjang dan memicu defisitnya keuangan negara. Oleh karena itu, peran pemerintah untuk memberlakukan pembatasan impor hampir pada seluruh produk impor ini guna untuk mencegah defisit dan bersifat proteksi terhadap hal-hal yang sangat detail.

 

3. Supply & demand yang tidak stabil.

Keseimbangan dalam pemenuhan supply dalam negeri bisa dikatakan sangat sulit, mengapa? Salah satu faktor yang memicu adanya supply dan demand adalah pertumbuhan pada sektor manufaktur dan penduduk Indonesia.

supply demand yang tidak stabil - Mister Exportir
supply demand yang tidak stabil – Mister Exportir

Ketergantungan terhadap produk luar negeri masih sangat besar karena supply chain atau rantai pasokan bahan baku didalam negeri sebagian besar belum mencukupi demand/ permintaan sehingga harus didatangkan dari luar. Kegiatan importasi barang diantaranya merupakan solusi terbaik untuk menjaga kestabilan bahan baku dari segi produktivitas sebuah manufaktur/industri.

 

4. Penetrasi harga & perbandingan kualitas.

‘’Lain lubuk , lain ikan nya. Lain Negara, lain harganya. Dan lain produk , lain kualitasnya.’’ Demikianlah bunyi slogan indah yang membuat kita selalu berfikir bahwa dimana ada perdagangan internasional, disitu ada perbedaan harga dan kualitas produk yang dijual. Penetrasi harga dan kualitas adalah suatu sudut pandang dan peluang yang dijadikan kesempatan emas bagi para importir tanah air untuk memulai bisnisnya didalam negeri.

Memang tidak dapat untuk dipungkiri, bahwa produk impor dari luar negeri memiliki nilai jual yang rendah dengan kualitas yang tinggi. Sebagai contohnya, sekarang ini sangat banyak yang mengimpor Drone Camera dari china. Di China harga sebuah drone berkualitas tinggi misalkan 200 RMB atau sekitar 400,000 IDR. Akan tetapi, potensi jual drone tersebut bisa terjual diangka 2,000,000 IDR dipasar domestik tanah air. Beginilah penetrasi harga yang mendasar bagi para importir untuk memperoleh keuntungan yang besar.

 

5. Tidak tersedianya manufaktur produk tertentu dalam negeri.

Ketidak- lengkapan manufaktur dalam negeri juga salah satu yang mengharuskan para importir untuk melakukan kegiatan impor. Contoh kecil dari kehidupan sehari-hari ialah seperti kamera drone, Iphone, perangkat lunak dan lain-lain yang tidak memiliki pabrik utamanya di Indonesia, sehingga para importir harus mengimpor dari jepang, china , USA, dan lain –lain sebagainya.

 

BERAPA BIAYA SEWA UNDERNAME IMPORT VIA Mister Exportir?

Namun, berapa harga ataupun biaya sewa undername import via Mister Exportir ? Saya harap anda jangan sampai terkejut melihatnya dan menutup laman ini langsung jika anda belum membaca artikel ini sampai habis. Mengapa? Karena harga sewa undername import yang ditawarkan oleh Mister exportir sangatlah kompetitif dan fantastis. Mau tahu? Kira-kira berapa ya?

Untuk harga sewa undername impor SPJK via Mister exportir komoditi general cargo adalah sebagai berikut :

  • Via laut:
    1. LCL                     ; IDR 2,499,000;
    2. FCL 20ft             :  IDR 3,499,000;
    3. FCL 40ft/40Hq   :  IDR 3,999,000;

 

  • Via udara:
    1. LCL                    : IDR 1,999,000;
    2. FCL                    : IDR 2,999,000;

 

Nah, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dan dipersiapkan oleh kamu yang ingin mengimpor barang melalui Mister Exportir. Apa saja? Check list out!

Kamu harus perhatikan sebelum melakukan import via Mister Exportir sebagai berikut:

• Suruhlah supplier anda untuk mengemas barang dengan baik sehingga sampai ditujuan dalam kondisi baik;
• Mempersiapkan packing list, commercial invoice, Hs.Code, dan foto barang sebagai referensi kami (Misterexportir.com) untuk menyewakan lisensi undername impor kepada pihak perusahaan anda sebagai peminjam atau penyewa.
• Diasuransikan terhadap risiko kerusakan, kehilangan, pencurian dan penundaan barang (jika perlu) dll.
• Kami juga menyewakan armada logistik / trucking dari pelabuhan ke alamat door atau gudang anda.

 

Kesimpulan/ Catatan:

Kegiatan memasukkan barang ke dalam negeri atau importasi barang memang sangat menggiurkan dan amat mudah jika dilihat dari potensi market Indonesia yang sangat besar sehingga membuat para pengusaha lebih melirik potensi impor barang. Akan tetapi jika kita salah kaprah dalam mengimpor barang, maka beberapa akibat diantaranya :

• Barang kita tertahan di bea cukai,
• Negara menjadi defisit (rugi),
• Devisa negara melemah, dll

 

Oleh karena itu, sekiranya perlu Tim Mister Exportir memberikan saran dan nasehat kepada pengunjung laman ini :

1. Import lah barang yang berguna dan yang belum ada diproduksi di Indonesia contoh : mesin-mesin, alat-alat inovasi, dll.
2. Jangan mengimpor barang yang telah ada manufakturnya didalam negeri. Contohnya : mainan anak-anak, furniture, baju-baju (garment), sepatu, dll.
3. Perhatikan barang yang akan anda import itu tidak terkena larangan import atau larangan pembatasan.
4. Sangat disarankan untuk mengimport bahan baku mentah akan tetapi tidak dianjurkan untuk mengimport barang atau produk jadi.
5. Jika semua poin diatas bisa kita praktekkan, kami yakin bahwa perekonomian Indonesia akan lebih kondusif dan luar biasa. Let’s being smart importer !

 

Sudah siap untuk memulai usaha sebagai importer langsung? Atau sudah bosan jadi distributor tangan ketiga? Kuatkan tekadmu dan melangkahlah ya guys.

Selanjutnya, jika kamu berminat, kemana kamu hendak menghubungi pihak Misterexportir.com? anda dapat menghubungi langsung di menu Contact us. Ditunggu ya guys… salam sukses.

6 Comments

  1. Permisi numpang nanya contoh
    komonditas jasa yang di datangkan dari luar negeri & dijual ke luar negeri Itu apa ya tolong infonya..

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

FAST RESPONSE

Mister Exportir adalah brand resmi dari PT Triton Nusantara Tangguh. Membantu para eksportir mengirimkan barang mereka ke Mancanegara.

CONTACT US

18 Office Park 10th A Floor TB Simatupang Street No. 18, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

+62-8128-8361-396

Copyright © 2017 Misterexportir