Perkembangan Industri Kosmetik di Indonesia

Perkembangan Industri Kosmetik di Indonesia

Kosmetik, Skincare, atau berbagai produk kecantikan lainnya saat ini merupakan barang wajib bagi perempuan. Pemenuhan kebutuhan tersebut pun bisa didapat dari dalam negeri atau dari luar negeri dengan impor produk kecantikan.

Keberagaman pilihan produk kecantikan ini pun membuat konsumen produk kecantikan, khususnya perempuan Indonesia bebas memilih produk kecantikan terbaik yang cocok untuk mereka, baik dari segi harga dan juga kualitas.

Namun meski demikian, semua produk kecantikan yang beredar di pasar Indonesia pastinya sudah memenuhi standar minimal yang sudah ditetapkan oleh pemerintah Indonesia.

Produk kecantikan impor yang didatangkan dari luar negeri pun tidak terlepas dari standar minimal tersebut

Nah, bagaimana perkembangan produk kecantikan impor saat ini ini yaa? Yuk simak artikel ini.

Impor Kosmetik dari Luar Negeri

Di era globalisasi yang serba mudah ini, kita akan sangat mudah menjumpai berbagai produk dari luar negeri, termasuk produk produk kecantikan. Beragam produk kecantikan dari luar negeri mewarnai pasar produk kecantikan di dalam negeri.

Dengan ciri khas, inovasi, serta formula bahan bahan produk kecantikan tersendiri yang dimiliki berbagai negara memberikan varian dan pilihan bagi konsumen produk kecantikan Indonesia.

Ditambah lagi dengan tren konsumsi produk kecantikan di Indonesia yang terus meningkat pada tiap tahunnya, Indonesia pun menjadi pasar produk kecantikan yang ramai dan diminati berbagai negara.

Data dari Kemenperin pun menunjukkan nilai impor kosmetik Indonesia mencapai 850 juta dolar AS pada tahun 2018. Nilai tersebut terhitung meningkat jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang hanya sebesar 631 juta dolar AS.

Dari segala impor produk kecantikan tersebut, setidaknya terdapat 45 negara yang menjadikan Indonesia sebagai pasar produk kecantikan mereka.

Mulai dari Perancis, Amerika Serikat, Jepang, China, Malaysia, Thailand, dan juga Korea Selatan pastinya.

Jika melihat dari segi sejarah, produk produk asal Eropa, Amerika Serikat, dan Jepang lah yang sudah lama mengembangkan dan memasarkan produk kecantikannya di Indonesia. Karena produk dari negara tersebut memang sudah terkenal.

Namun belakangan ini, produk kecantikan impor yang sedang hype adalah produk produk kecantikan yang berasal dari Korea Selatan.

Impor Kosmetik Korea Selatan

Impor Kosmetik Korea Selatan
gambar: wikimedia

Salah satu negara asing yang jeli dalam melihat pasar produk kecantikan ini adalah Korea Selatan. Sangat mudah bagi kita saat ini menemukan berbagai produk kecantikan tersebut di pusat perbelanjaan besar seperti supermarket sampai minimarket.

Negara tersebut melihat Indonesia sebagai pangsa pasar yang bagus untuk produk produk kecantikan besutan negeri gingseng ini.

Alasannya adalah karena Indonesia memiliki penduduk yang cukup banyak, bahkan yang terbesar di Asia Tenggara. Selain itu, dampak Hallyu atau Korean Wave yang cukup besar di Indonesia juga merupakan salah satu faktor larisnya produk kecantikan Korea di Indonesia.

Lihat saja, siapa yang tidak terkesan melihat mulus dan menawannya kulit dari para selebriti Korea Selatan yang sering kita temui di berbagai media mulai dari televisi, monitor komputer, hingga layar smartphone kita.

Tertarik untuk terlihat mirip dengan idolanya, akhirnya berbagai produk kecantikan Korea Selatan mulai dari kosmetik hingga skincare pun laku keras di pasar Indonesia.

Kita pun banyak mendengar ulasan ulasan positif dari para beauty vlogger tentang produk kecantikan dari Korea ini. Mereka menganggap produk produk tersebut dapat membuat kulit menjadi terlihat muda dan seksi.

Alhasil, produk kecantikan asal Korea ini pun viral di Indonesia hanya dengan mengandalkan influencer ternama dan juga dari mulut ke mulut tanpa harus mengeluarkan budget besar untuk beriklan.

Selain ciri khas, komposisi, kemasan, dan kualitasnya, produk kecantikan asal Korea Selatan juga unggul pada sisi harga. Harga produk kecantikan Korea bisa dikatakan murah jika dibandingkan produk kecantikan premium asal negara lain.

Produk kecantikan asal Korea ini pun sudah berhasil diekspor ke berbagai penjuru dunia dengan nilai lebih dari Rp 35 triliun di tahun 2015 yang mana Indonesia merupakan salah satu tujuan ekspornya.

Pada tahun 2016, produk kecantikan Korea menguasai 22,31 persen produk kecantikan impor di Indonesia. Posisi selanjutnya disusul oleh Amerika Serikat, Eropa, Jepang, dan negara negara lainnya.

Peraturan dan Izin Impor Kosmetik

Peraturan dan Izin Impor Kosmetik
gambar: pixabay

Melihat potensi pasar produk kecantikan di Indonesia inipun membuat berbagai produsen produk kecantikan asal luar negeri berbondong bondong masuk ke Indonesia.

Namun, sebagai produk konsumsi yang langsung digunakan ke tubuh, maka produk produk kecantikan tidak boleh sembarangan beredar di masyarakat.

Jika produk produk tersebut mudah beredar di pasar Indonesia, maka bisa saja terdapat sebagian produk yang memiliki kandungan kimia yang berbahaya jika digunakan.

Maka dari itu, sebagai langkah antisipasi pemerintah memberlakukan sederet peraturan dan perizinan untuk impor produk kecantikan.

Untuk bisa mengimpor produk kecantikan, importir pastinya harus terlebih dahulu persyaratan impor sesuai perundang undangan. Syarat tersebut berupa API, TDP, NPWP, NIK, menjadi Importir Terdaftar, dan memiliki Rencana Impor Produk Tertentu selama 1 Tahun.

Kemudian, sebelum mengimpornya para importir juga harus membuat Surat Izin Impor (SKI) untuk produk kecantikan tersebut dari BPOM. Untuk mendapatkan SKI bisa diajukan secara online di e-bpom.pom.go.id.

Selanjutnya, produk kecantikan impor tersebut harus memiliki izin edar dengan mendaftarkannya di BPOM dan memenuhi persyaratan teknis kosmetika. Produk juga harus memiliki Dokumen Informasi Produk, diproduksi dengan Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik, dan sesuai ketentuan SKI.

Produk kecantikan impor tersebut pun harus memiliki masa simpan paling sedikit 1/3 dari masa simpan.

Jika sudah memiliki persyaratan tersebut, barulah produk kecantikan impor ini bisa diedarkan dan dijual di pasar Indonesia.

Perkembangan Industri Kosmetik di Indonesia

Perkembangan Industri Kosmetik di Indonesia
gambar: pixabay

Meski digempur dengan berbagai produk produk kecantikan dari luar negeri, namun meski begitu produk kecantikan dalam negeri masih menjadi pilihan masyarakat.

Tingkat produksi industri produk kecantikan Indonesia pun semakin tahun semakin meningkat seiring dengan meningkatnya tingkat konsumsi produk kecantikan di Indonesia.

Dikatakan oleh Kemenperin bahwa tahun 2019 peningkatan industri kosmetik mencapai 9%. Hal tersebut pun terhitung meningkat jika dibandingkan tahun lalu yang hanya 7,3%.

Catatan Kemenperin juga menunjukkan bahwa industri kosmetik di dalam negeri mencapai lebih dari 760 perusahaan. 95% dari 760 perusahaan tersebut berasal dari industri kecil dan menengah.

Ekspor Kosmetik Indonesia

Kemudian, untuk industri kosmetik di skala menengah dan besarnya sudah berhasil menembus pasar internasional. Industri tersebut sudah banyak mengekspor produknya ke negara negara Asean, Afrika, Timur Tengah, dan juga beberapa negara lainnya.

Di tahun 2017, nilai ekspor produk kecantikan Indonesia mencapai 516 juta dolar AS. Nilai tersebut adalah hasil pengingkatan sebesar 16% dari tahun sebelumnya yang hanya 470 juta dolar AS.

Bahkan, di tahun pandemi pada 2020, hanya selama tiga bulan pertama Indonesia berhasil mengekspor produk kecantikan sebesar 317 juta dolar AS.

Hal tersebut pun menunjukkan potensi dari farmasi Indonesia yang terus berkembang dan bisa bersaing dengan negara luar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

FAST RESPONSE

Mister Exportir adalah brand resmi dari PT Triton Nusantara Tangguh. Membantu para eksportir mengirimkan barang mereka ke Mancanegara.

CONTACT US

18 Office Park 10th A Floor TB Simatupang Street No. 18, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

+62-8128-8361-396

Copyright © 2017 Misterexportir