Komoditas Ekspor Impor Singapura- Tahukan kamu? Singapura merupakan salah satu negara yang memiliki tingkat perekonomian paling kuat di dunia. Selain itu, Singapura juga memiliki pendapatan perkapita tertinggi ketiga di dunia. Fakta lainnya tentang Singapura adalah negara kecil ini memiliki jauh lebih banyak miliuner daripada negara manapun di dunia. Satu dari setiap enam kepala rumah tangga termasuk dalam kategori miliuner.
Singapura adalah negara yang baru merdeka pada tahun 1965. Dengan sumber daya alam yang sangat sedikit, atau bahkan hampir tidak ada sama sekali, dahulu Singapura dianggap tidak memiliki potensi. Kini, Singapura telah menjelma menjadi salah satu negara dengan perekonomian terkuat di dunia dan menjadi pusat manufaktur dan keuangan Asia. Negara Singapura dikenal sebagai pusat perdagangan bebas dengan pajak yang sangat rendah, perizinan yang mudah, lokasi yang sangat strategis di Asia. Selain itu, Singapura juga memiliki pemerintahan yang sangat bersih.
Nah, pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai komoditas ekspor impor Singapura secara lengkap.
Sekilas Tentang Singapura dan Sumber Daya Alamnya
Untuk menjadi negara eksportir, sebuah negara harus memiliki sumber daya alam yang memadai. Sumber daya alam inilah yang dapat membantu sektor perekonomian sebuah negara dapat meningkat. Manfaat lainnya dari sumber daya alam ini adalah untuk tetap memastikan kebutuhan setiap negaranya tetap terpenuhi. Lalu, apa saja sumber daya alam yang dimiliki oleh Singapura sehingga dapat menjadi negara dengan tingkat ekonomi yang tinggi? Simak pemaparannya berikut ini!
Beberapa negara mengandalkan sumber daya alam untuk menambah pemasukan negaranya. Biasanya mereka mengekspor minyak, emas atau hewan dan tumbuhan. Hampir setiap negara memiliki sumber daya alam yang berbeda. Namun, hal ini bertolak belakang dengan Singapura.
Singapura ini merupakan negara yang sama sekali tidak memiliki sumber daya alam (SDA). Namun, negara tersebut memiliki industri berbasis SDA sehingga membuat negara tersebut maju dan rata-rata pendapatan per kapita warganya mencapai US$ 48. 595 per orang per tahun. Lalu, jika ternayata Singapura ini tidak memiliki sumber daya ala, produk apa sajakah yang menjadi komoditas ekspornya? Simak pembahasannya di bawah ini!
Komoditas Ekspor Impor Singapura, Paling Lengkap!
Setelah dipaparkan sebelumnya bahwa Singapura ini tidak memiliki banyak sumber daya alam, tetapi negara ini mampu mengekspor beberapa produknya hingga ke luar negeri. Negara-negara tersebut adalah:
- China
- Malaysia
- Amerika Serikat
- Taiwan
- Korea
- Indonesia
- Jepang
- Arab Saudi
- Jerman
- Uni Emirat Arab
Berikut ini merupakan komoditas ekspor impor Singapura yang paling lengkap.
Dari data tabel di atas dapat kita simpulkan bahwa Singapura ini rata-rata memiliki peningkatan dalam setiap nilai ekspornya. Peningkatan terbesarnya adalah pada produk Electronic integrated circuits as memories yang memiliki nilai USD 13,661,736 pada tahun 2017 dan mengalami peningkatan pada tahun 2018 sehingga nilainya menjadi USD 19,591,669. Peningkatan tersebut merupakan yang paling besar jika dibandingkan dengan produk-produk lainnya yang memiliki selisih sekitar USD 3,000.
Komoditas Impor Singapura dari Indonesia, Yuk Dicek!
Meskipun memiliki tingkat ekonomi yang tnggi, tak menutup kemungkinan bagi Singapura kekurangan produk di dalam negerinya. Hal itu memicu adanya kegiatan impor dari berbagai negara. Salah satu negara yang produknya diimpor oleh Singapura adalah Indonesia. Nah, apa sajakah komoditas ekspor Indonesia yang telah diimpor oleh Singapura? Simak datanya dalam tabe di bawah ini!
Dari data yang terdapat dalam tebel tersebut dapat kita simpulkan bahwa produk Telephones for cellular networks “mobile telephones” merupakan komoditas yang memiliki peningkatan yang selalu signifikan setiap tahunnya. Hal ini berbeda jauh dengan produk-produk lainnya yang memiliki peningkatan dan penurunan dalam rentang waktu tiga tahun. Banyaknya produk Indonesia yang diimpor ke Singapura ini bisa jadi dikarenakan tidak tersedianya produk tersebut di Singapura itu sendiri.
Komoditas Impor Singapura Bernilai Tinggi!
Selain mengimpor beberapa barang dari Indonesia, Singapura juga memiliki produk impor dari berbagai negara lainnya. Di antara negara importir tersebut adalah:
- China
- Malaysia
- Hongkong
- Indonesia
- Amerika Serikat
- Jepang
- Korea
- Taiwan
- Australia
- Thailand
Berdasarkan data dari Sekretariat Nasional ASEAN, produk impor yang dimiliki oleh Singapura ratan-ratanya adalah berang elektronik. Berikut ini adalah data komoditas impor Singapura.
Akses Distribusi Ekspor Impor Singapura
Suatu kegiatan ekspor maupun impor tidak akan berjalan lancar jika tidak ada akses yang disediakan oleh sebuah negara. Oleh karena itu, Singapura juga menyediakan dua akses distribusi dan transportasi demi kelancaran kegiatan ekspor dan impor yang ada di dalamnya. Dalam poin ini akan dibahas mengenai akses distribusi yang ada di Singapura.
Akses Perhubungan Udara
Changi International Airport
Bandar udara internasional ini terletak di daerah Changi di bagian ujung timur pulau Singapura dan merupakan salah satu fasilitas penerbangan terbaik di Asia dan dunia. Bandara ini dikelola oleh Otoritas Penerbangan Sipil Singapura.
Akes Perhubungan laut
Singapore Seaport
Pelabuhan Singapura mengacu pada kumpulan fasilitas dan terminal yang melakukan fungsi penanganan perdagangan maritim di pelabuhan dan yang menangani perkapalan Singapura. Saat ini, pelabuhan ini adalah pelabuhan tersibuk kedua di dunia. Berdasarkan jumlah tonase pengiriman, juga melakukan seperlima transfer peti kemas antar-kapal dunia, setengah dari pasokan tahunanminyak mentah dunia, dan merupakan yang tersibuk di dunia pelabuhan dalam hal pemunggahan (transshipment).
Pelabuhan ini juga tersibuk dalam hal total tonase kargo yang ditangani sampai dengan tahun 2005, ketika dikalahkan oleh Pelabuhan Shanghai. Ribuan kapal menurunkan jangkar di pelabuhan ini, yang menghubungkan pelabuhan ke lebih dari 600 pelabuhan lain di 123 negara dan tersebar di enam benua.
Nah, Sahabat Mister Exportir, pemaparan di atas merupakan data komoditas ekspor impor Singapura. Bagaimana komoditas ekspor impor Singapura, sangat banyak bukan?
Demikian pembahasan mengenai komoditas ekspor impor Singapura. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Salam Mister Exportir!